Pemeringkatan Kemahasiswaan Kemendikbud, Umsida Raih Peringkat ke-35 Nasional

Umsida.ac.id  – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo  (Umsida) meraih peringkat 35 besar tingkat nasional dalam pemeringkatan kemahasiswaan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Ditjen Dikti Kemdikbud Riset, Rabu (8/12).

Kabid Kemahasiswaan Umsida Syahrul Ardiansyah S si M Si mengatakan naiknya pemeringkatan kemahasiswaan Umsida ini bukti jika Umsida bisa memberikan pelayanan terbaik kepada mahasiswa.

“Pengumuman pemeringkatan kinerja perguruan tinggi bidang kemahasiswaan dilakukan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Ristekdikti di laman Simkatmawa.kemendikbud.go.id,” ujarnya.

Pada tahun ini pengumuman dibedakan menjadi dua peringkat yaitu peringkat di liga dan peringkat nasional (universitas). Untuk pemeringkatan simkatmawa liga 2, Umsida menduduki posisi ke-14.

Liga 1 merupakan kumpulan kampus-kampus besar baik PTN maupun PTS se-Indonesia seperti UGM, UI, ITB dan lainnya yakni dengan memiliki jumlah mahasiswa aktif lebih dari 18.000 mahasiswa. Sedangkan liga 2: jumlah mahasiswa aktif lebih 5000 kurang dari 18000. Liga 3: jumlah mahasiswa aktif lebih dari 1000 dan kurang dari 5.000, serta liga 4 jumlah mahasiswa aktif di bawah 1000.

Komponen penilaian lima aspek yaitu manajemen institusi, MBKM/non lomba, prestasi mandiri, rekognisi dan pelatihan mental kebangsaan serta kegiatan Belmawa Kemdikbud.  Seluruh kegiatan tersebut dalam satu tahun kemudian dihitung dan diberikan nilai.

Kolaborasi antara pimpinan universitas, para dosen, mahasiswa menentukan prestasi ini. Tim melaporkan data kegiatan mahasiswa dengan menginput ke web simkatmawa.kemendikbud.go.id.

Dia menambahkan, satu di antara hal yang penting untuk mendorong naiknya peringkat ini adalah mendorong para mahasiswa untuk aktif kegiatan kemahasiswaan khususnya kegiatan Kemendikbud.

*Humas Umsida

Related Posts

Pelantikan Rektor Umsida Masa Jabatan 2022-2026

Umsida.ac.id – (30/11) Pelantikan rektor Univesitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) digelar hari...

Umsida Launching PT Umsida Sinergi Utama dan Ekspor Perdana 2500 Tanaman Hias

Umsida.ac.id – Universitas Muhammadiyah Sidoarjo menyelenggarakan peresmian PT Umsida Sinergi...

Leave a Reply